Do'a bukan do'i

Assalamu'alaikum sobat....
tata cara do'a
Alhamdulillah yah kita masih diberi kenikmatan dan anugrah yang begitu BESAR sehingga patutlah kita selalu mensyukurinya... betul apa betuul bangeet sobat...?? hehe

Sobat, bagaimana ketika sobat mempunyai harapan, keinginan atau cita-cita yang belum sobat capai dan dapatkan kali ini...? masih terus berusaha kah...? dan usaha apa saja yang sobat sudah lakukan...?
emm kali ini coba sobat renungkan seberapa seriuskah kita dalam usaha batin yang terkadang masih kita lupakan...? iyaa.... Do'a.. bukankah ini merupakan ikhtiar dalam upaya pencapaian kita sob...?

Do'a... kata ini rasanya sudah sangat akrab dan tidak asing di telinga kita, atau bahkan lantunan kalimat do'a selalu sobat panjatkan sepanjang hari, karena dalam ajaran Islam tentunya do'a merupakan anjuran dan bahkan kewajiban yah sobat...?

Bukan hanya ucapan di lisan semata, namun hendaklah do'a merupakan bentuk pekerjaan Lisan, Hati, dan Raga. Do'a sebagai pekerjaan hati karena merupakan gerak dan energi berupa interaksi khusyu' antara makhluk dan sang Pencipta... Do'a sebagai pekerjaan lisan berwujud ucapan bahasa dari makhluk menuju sang Khalik yang berupa permohonan dan segala macam permintaan atau harapan....dan Do'a sebagai aktivitas raga merupakan bentuk aktivitas hidup yang berjalan dalam hukum kausalitas sesuai yang dilakukan qalbu/hati dan lisan... dan keterpaduan ketiga unsur tersebutlah merupakan hakikat do'a yang murni dan konsekuen...

So... ketika kita berdo'a hendaklah tidak hanya mengucapkan dengan lisan saja yoa, namun hati dan amaliah juga mengikuti sebagai bentuk ikhtiar atas apa yang diminta... atau kata bang haji : Berdo'a juga Berikhtiar... hohohooo ^_^

Yakin, khusyu', merendah, dan dengan suara yang halus...
yakin dan mantap bahwado'a yang kita panjatkan akan diqabulkan oleh Allah swt. karena rasa yakin ini termasuk bagian dari adab dalam berdo'a, selain itu juga hendaknya meminta dengan merendah diri dan dengan hati yang khusyu', dan suara yang lembut.... "Ud'uu robbakum tadlorruan wa khufyatan" berdoalah dengan merendah dan suara yang halus (al a'rof 55)... ^_^


Sobat, berikut ini ada beberapa fungsi do'a :
Do'a sebagai pencerminan kehambaan sang makhluk kepada sang Khaliq
Do'a merupakan salah satu bentuk ibadah, karena merupakan perintah Allah swt.
Do'a adalah ibadah
Do'a sebagai solusi problem kehidupan baik spiritual maupun material
Do'a sebagai pengendali pusat gerak spiritual yang merupakan refleksi lahir melalui dzikir dan do'a
Do'a sebagai bagian dari "qadar" yang telah ditetapkan bagi seseorang. Rosulullah Saw. bersabda : "Umur seseorang tiada bertambah kecuali dengan melakukan kebaikan, Qadar yang akan menimpa seseorang tidak bisa ditolak kecuali dengan do'a, dan kebaikan akan diharamkan kepada seseorang karena dosa yang dilakukannya," (HR Ibnu Majah)

maka sekali lagi kita coba tingkatkan Do'a sebagai bentuk pekerjaan lisan, hati, dan raga kita... dan lebih yakin lagi juga dengan beberapa adab yang menjadi penyebab do'a kita semakin lebih baik...

eiitsss... ingat yo sobat... Do'a bukan do'i.... hehee

Semangat terus menjadi lebih baik lagi ^_^

Al Maqdis

0 komentar